SOSIALISASI YANG PERTAMA DAN UTAMA

Sabtu, 31 Juli 2010

Fungsi wanita yang terpenting dalam keluarga adalah sebagai ibu, karena pembinaan kepribadian anak dimulai sejak anak dalam kandungan. Sikap dan emosi ibu yang sedang hamil akan berpengaruh terhadap pertumbuhan janin dalam kandungannya, suasana keluarga yang tenang dan bahagia akan merupakan tanah yang subur bagi pertumbuhan anak. Dan sebaliknya keluarga yang tidak baik, kacau, serta tidak ada kehangatan dan pengertian, akan merupakan tanah gersang yang akan menghambat dan mengganggu pertumbuhan anak. tidak sedikit anak yang menjadi korban, kehilangan hari depan, menjadi malas belajar, nakal dan sebagainya akibat suasana keluarga yang tidak menyenangkan.

Pendidik pertama dan utama bagi kepribadian anak adalah "ibu", karena pada tahun-tahun pertama pertumbuhannya anak lebih banyak berhubungan dengan ibunya dibandingkan dengan ayahnya. pendidikan dalam arti yang luas terjadi melalui seluruh pengalaman yang dilalui anak sejak ia lahir, bahkan pendidikan dalam arti pembinaan mental telah dimulai sejak dalam kandungan, dimana keadaan seorang ibu yang mengan dung akan berpengaruh terhadap janin dalam kandungannya, pengaruh tersebut akan terlihat dalam kehidupannya kelak.

Apabila si ibu banyak memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi anak, maka unsur positiflah yang bertumbuh dalam kepribadian anak, dan begitu pula sebaliknya. pengalaman tersebut didapat anak melalui seluruh segi kehidupannya, mulai dari hal-hal yang kecil, seperti: makan, minum, tidur, buang air, pakaian, sopan santun, kebiasaan berdo'a, kasih sayang dan sebagainya, didapat si anak pertama melalui ibunya.

Ketika si anak telah pandai bermain, ia mulai pula mendapat pengaruh dari teman, dan orang lain yang ada di luar keluarganya. Pengaruh tersebut mungkin ada yang baik dan ada pula yang buruk, maka ibu yang mengerti dan memperhatikan anaknya akan dapat dengan bijaksana membantu si anak untuk memilih pengaruh yang baik dan menghindari yang tidak baik. Demikian terus selama anak melalui masa pertumbuhan sampai mencapai masa remaja. Gejolak dan gelombang jiwa yang goncang dapat merusak dan mengancam pertumbuhan jiwa anak, di sini peranan ibu sangat menetukan dalam membimbingnya ke arah kehidupan yang sehat dan diridhai Allah s.w.t.

Dalam agama Islam kedudukan ibu menempati tempat yang sangat tinggi, bahkan dikatakan oleh Nabi Muhammad s.a.w. : "surga terletak di bawah telapak kaki ibu".
Dalam Al-Qur'an banyak pula ayat-ayat yang menyuruh orang agar berbuat baik pada ibu-bapaknya dan melarang berbuat kasar dan kurang sopan kepadanya.

0 komentar:

Posting Komentar